Thursday 31 May 2018

KONSEP DAN VARIABEL


Konsep dan variabel
Konsep adalah istilah dan definisi yang digunakan untuk menggambarkan gejala secara abstrak, contohnya seperti kejadian, keadaan, kelompok. Diharapkan peneliti mampu memformulasikan pemikirannya kedalam konsep secara jelas dalam kaitannya dengan penyederhanaan beberapa masalah yang berkaitan satu dengan yang lainnya.
Variable
Menurut Y. W, Best yang disunting oleh Sanpiah Faisal bahwa variable penelitian adalah kondisi-kondisi atau serenteristik yang oleh peneliti dimanipulasikan, dikontrol atau diobservasi dalam suatu penelitian. sedangkan menurut Direktorat Pendidikan Tinggi Depdikbud bahwa variable penelitian adalah segala sesuatu yang akan menjadi obyek pengamatan penelitian.
Menurut fungsinya variabel dapat dibedakan:
1.      Variabel tergantung
2.      Variabel bebas
3.      Variabel intervening
4.      Variabel moderator
5.      Variabel kendali
6.      Variabel rambang
Menurut datanya variabel dapat dibedakan atas:
1.      Data nominal berkait dengan variabel nominal
2.      Data ordinal berkait dengan variabel ordinal
3.      Data interval berkait dengan variabel interval
4.      Data rasio berkait dengan variabel rasio
variabel,
dilihat dari asal kata nya adalah variasi, yang bisa berarti ragam atau macam. hal ini berarti variabel adalah sesuatu yang sifatnya beragam, tidak sama, atau berubah.
perubahan yang ada dalam variabel inilah yang menyebabkan variabel dapat diukur, sehingga dia mempunyai nilai, satuan nilai, dan tentu saja alat ukur.
karena variabel adalah sesuatu yang berubah-ubah, mempunyai nilai, maka variabel penelitian menjadi fokus perhatian peneliti, atau bisa juga disebut sebagai objek penelitian.
variabel berbeda dengan konsep. namun, dari sebuah konsep, akan melahirkan variabel.
contoh: Hb (haemoglobin) bukan merupakan sebuah variabel,tetapi Hb adalah sebuah konsep. Namun, kadar Hb merupakan sebuah variabel. kadar Hb merupakan turunan atau bagian dari Hb. Itulah alasan bahwa dalam sebuah konsep, akan melahirkan sebuah variabel.
dari contoh tersebut, dapat diambil kesimpulan untuk membedakan antara variabel dan konsep yaitu, jika konsep tidak bisa diukur, tetapi jika variabel bisa diukur.
semoga penjelasan singkat ini dapat membantu untuk memahami arti dari variabel penelitian dan perbedaan antara variabel dan konsep.

No comments:

Featured Post

Ekspresi Gagal Membuat Video TikTok

Superior Posting